Kolaborasi Elemen Bangsa Dukung Penanganan Covid-19 | Majalah Tentara Nasional Indonesia

Kolaborasi Elemen Bangsa Dukung Penanganan Covid-19


Kategori :
Edisi : Rabu, 1 September 2021
Penerbit :

Strategi Merubah Pandemi Menjadi Endemi

Indonesia berperan penting dalam usaha mengubah pandemi virus Corona (Covid-19) menjadi endemi. Seiring dengan berjalannya waktu, masyarakat global berharap pandemi ini dapat mengecil skalanya, sehingga berubah menjadi endemi. Meski nantinya Covid-19 berubah statusnya menjadi endemi, bukan berarti virus ini serta merta hilang. Diketahui, endemi merupakan keadaan dimana penyebaran virus terbatas pada daerah tertentu dalam jumlah dan frekuensi yang rendah sehingga mereka yang tertular akan mendapatkan penanganan yang maksimal.
Pemerintah telah membuat roadmap dalam penanganan Covid-19 yakni mengubah pandemi menjadi endemi. Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Ganip Warsito pun mengatakan bahwa ada tiga pilar agar pandemi Covid-19 menjadi endemi. Hal ini sesuai dengan Instruksi Presiden Joko Widodo agar membuat strategi atau kebijakan untuk merubah pandemi Covid-19 menjadi endemi. Tiga pilar untuk mengubah pandemi menjadi endemi yakni pertama peningkatan disiplin protokol kesehatan, capaian 3T yakni testing, tracing dan treatment yang tinggi, kemudian ketiga yakni vaksinasi yang luas.   Jika tiga hal ini dapat dicapai maka pengendalian Covid-19 yakni merubah pandemi menjadi endemi akan berhasil. Sehingga, masyarakat bisa tetap aman hidup berdampingan dengan Covid-19. Sehingga bisa menjadi produktif di dalam melaksanakan aktivitas kita sehari-hari.
Yang harus digarisbawahi adalah, ketiga strategi tersebut harus dijalankan secara bersamaan karena sama pentingnya dan membutuhkan partisipasi aktif seluruh kelompok masyarakat. Selain ketiga strategi tersebut, pemerintah dan masyarakat harus mulai mengantisipasi lonjakan kasus yang berpotensi terjadi di Indonesia di masa mendatang. Seperti dampak dari beberapa kegiatan spesifik seperti perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) dan libur panjang di bulan Desember.
Keberhasilan dalam melaksanakan strategi penanganan Covid-19 serta kecakapan dalam mengantisipasi lonjakan kasus di Indonesia akan sangat besar pengaruhnya untuk memastikan masyarakat dapat kembali beraktivitas secara produktif dan aman Covid-19. Upaya penanganan ini juga akan menjadi kontribusi kita dalam usaha menurunkan status penularan Covid-19 di dunia.

 

Baca Ebook